Apabila situs blog Anda belum terdaftarkan di google webmaster tools, maka Anda harus mendaftarkannya terlebih dahulu dan untuk referensinya Anda bisa membaca artikel Cara Mendaftarkan Situs Blog ke Google Webmaster Tools. Namun apabila sudah terdaftar maka Anda lanjutkan membaca artikel ini dan pahami. Baiklah langsung simak saja penjelasannya dibawah ini.
Submit Sitemap ke Google Webmaster Tools
- Pertama Anda harus masuk terlebih dahulu ke Google Webmaster Tools di https://www.google.com/webmasters/tools/home.
- Pada Dashboard webmaster Anda masuk ke "Crawl" > "Sitemaps" lalu klik "Add/Test Sitemap" di pojok kanan atas pada halaman Sitemaps tersebut.
- Masukan sitemap.xml pada kolom yang sudah disediakan karena itu adalah sitemap bawaan (default sitemap) situs blog seperti blogger ataupun lainnya, ataupun Anda bisa memasukan url feed lainnya situs blog tersebut.
- Lalu klik "Submit" apabila sudah memasukan sitemap. Maka sitemap akan tersubmit dan ada dalam halaman Sitemaps tersebut Anda tinggal menunggu pengindeksan oleh google.
Untuk mempercepat pengindeksan yang dilakukan oleh google, Anda bisa melakukan Fetch as Google (Ambil sebagai Google) yang harus dilakukan secara manual. Apabila Anda belum mengerti dan belum tahu cara melakukannya Anda bisa membaca artikel Cara Menggunakan Fetch as Google yang Benar di Webmaster untuk referensinya.
Nah begitulah artikel kali ini yang menjelaskan Cara Menambahkan Sitemap di Google Webmaster Tools terima kasih sudah membaca, share artikel ini supaya teman kalian bisa tahu dengan membacanya dan jangan sungkan untuk bertanya apabila ada yang tidak mengerti. Sekian dari saya Wassalamu'alaikum.
8 Comments :
aku udh coba gan tpi hanya 3 halaman ter submit -_-
Yang keindeksnya mungkin yang baru tiga.
saya punya 10 artikel api reinderected semua ketika fetch as google
Kalo wp sih saya juga pernah begitu tapi kalo blogger belum pernah denger tuh yang reinderected.
Kenapa muncul issue error ya?
blogger atau wp gan??
haloo.. broo ane bloger pemula, mau tanya ko susah yaa bikin sitemap di webmaster lewat hp, sharing tips nya dong. thks
Coba gunakan google chrome gan di hpnya. Biasanya karena javascriptnya tidak terbaca karena browser tidak mendukung.
Beri komentar dengan menggunakan Bahasa yang Baik dan Sopan!
Didalam komentar dilarang mencantumkan link hidup dan apabila Anda melakukannya maka Admin berhak menghapusnya.