Nah lalu apa perbedaannya dengan artikel sebelumnya, artikel sebelumnya yang saya buat menjelaskan tentang Cara Menyambungkan Internet Smartphone Android ke PC/Laptop yang menjelaskan secara rinci bagaimana menghubungkan koneksi internet yang terdapat pada sebuah perangkat android bisa digunakan pada sebuah pc/laptop dengan menggunakan sebuah kabel usb supaya berbagi koneksi internet. Namun pada artikel saya kali ini adalah kebalikannya yaitu bagaimana supaya koneksi internet yang terdapat pada sebuah pc/laptop mau itu terdapat dari modem atau dari kabel internet dengan soket RJ-45 bisa digunakan pada sebuah perangkat smartphone android.
Apa Saja Yang Dibutuhkan Untuk Melakukannya?
- Perangkat PC/Laptop, pertama yang dibutuhkan karena kita akan share koneksi internet dari pc/laptop tersebut.
- Handphone Android, ini perangkat yang kedua yang dibutuhkan karena perangkat ini yang akan diberikan koneksi internet dari perangkat pc/laptop tadi.
- Kabel USB, dan inilah alat tambahan yang dibutuhkan untuk bisa menghubungkan koneksi internet dari pc/laptop ke handphone android.
Setelah Anda sudah menyiapkan alat yang dibutuhkan maka Anda sudah bisa untuk menyambungkan koneksi internet dari sebuah pc/laptop ke sebuah smartphone android. Namun ada hal yang harus diketahui sebelum melakukan hal tersebut yaitu apa kelebuhan dan kekurangannya.
Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Koneksi Internet PC/Laptop
Kelebihan dan kekurangan dari menggunakan koneksi internet pc/laptop untuk smartphone android maka semuanya akan berdampak pada handphone itu sendiri mau itu kelebihan ataupun kekurangannya. Adapun kelebihannya yang akan dirasakan adalah berikut.- Handphone Android Bisa Internetan, hal pertama kelebihan yang akan Anda rasakan adalah bisa internetan dari hp android Anda yang awalnya tidak bisa dilakukan.
- Tidak Perlu Membeli Paket Data, dengan menyambungkan koneksi internet pc/laptop ke hp android maka Anda tidak perlu untuk membeli paket data internet untuk internetan di hp android Anda.
- Irit, benar Anda akan lebih irit pengeluaran karena seperti pada poin kedua diatas Anda tidak perlu membeli lagi paket data untuk internet handphone.
Selain tiga hal kelebihan diatas mungkin Anda akan merasakan kelebihan lainnya yang mungkin itu dianggap keuntungan bagi Anda sendiri namun Anda juga harus tahu akan kekurangan dari menggunakan koneksi internet pc/laptop untuk handphone android Anda yang antara lain sebagai berikut.
- Baterai Handphone Cepat Rusak, dengan berinternet dengan menggunakan koneksi internet dari pc/laptop dengan bantuan kabel usb maka baterai handphone android Anda akan cepat rusak karena dengan terus terhubung ke usb maka otomatis handphone terus mengisi baterai dan dengan begitulah baterai akan cepat rusak.
- Handphone Mudah Panas, apabila Anda teliti pada poin pertama diatas dengan baterai handphone android terus mengisi dan terus digunakan untuk berinternet maka handphone akan mudah dan cepat panas karena baterai hp tersebut panas.
- Handphone Cepat Rusak, dapat dilihat dari kedua poin diatas apabila terus menerus dilakukan maka sudah dipastikan handphone Anda akan cepat rusak, maka jangan terlalu sering untuk melakukan hal ini.
- Dibatasi Ruang dan Waktu, hal yang keempat ini sudah pasti karena Anda hanya bisa menggunakan handphone yang terus tertancap usb ke pc/laptop Anda sehingga tidak bisa leluasa untuk kemana-mana dan juga tidak bisa untuk berlama-lama karena sudah dijelaskan pada ketiga poin sebelumnya handphone akan cepat rusak apabila berlama-lama digunakan.
Karena saya sudah menjelaskan apa kelebihan dan kekurangan dari menyambungkan koneksi internet pc/laptop untuk handphone android maka apabila ada kerusakan yang Anda alami maka saya tidak bertanggung jawab atas hal tersebut.
Menghubungkan Internet dari PC/Laptop ke Smartphone Android
Setelah Anda mempertimbangkan antara kelebihan dan kekurangannya dan akan tetap melakukannya maka yang harus dilakukan untuk menghubungkan koneksi internet dari pc/laptop ke smartphone android adalah sebagai berikut.
Pada Handphone Android
- Pertama masuk pada "Pengaturan" baik itu ditulis Setelan ataupun Setting pada handphone Anda.
- Lalu pada pengaturan Nirkabel & Jaringan maka masuk pada pengaturan "Selengkapnya...".
- Maka pada pengaturan Nirkabel & Jaringan tersebut akan terdapat "Internet USB" dengan deskripsi "Berbagi Internet di PC Windows via kabel USB" atau sebagainya maka tap pilihan tersebut.
- Kemudian pada pengaturan Internet USB, pilih sistem operasi sesuai pada pc/laptop Anda misalkan memilih "Windows 7" dan setelah itu tap "Selanjutnya".
- Maka akan muncul tahap-tahap yang harus dilakukan, tap langsung saja pada "Selesai" karena untuk lebih jelasnya akan saya berikan pada pengaturan PC/Laptop-nya.
- Maka stelah itu Internet USB akan terhubung dengan tanda centang pada kotak disebelahnya.
Pengaturan Pada PC/Laptop
- Pada tampilan awal Windows, klik kanan pada "Jaringan" yang biasanya terdapat pada pojok kanan bawah windows. Lalu klik dan pilih pada "Open Network and Sharing Center" untuk masuk pada pengaturan. Atau Anda juga bisa dengan cara masuk ke "Control Panel" > "Network and Internet" > "Network and Sharing Center" sama saja.
- Lalu pada tampilan tersebut akan terdapat dua koneksi yaitu a. koneksi internet pc/laptop itu sendiri dan b. koneksi usb antara pc dan handphone android. Klik pada koneksi internet pc yang terdapat akses internet untuk berbagi koneksi internet dan Anda juga harus mengingat jaringan mana yang tersambung pada handphone Android misalkan "Local Area Connection 3".
- Kemudian pilih pada "Properties" untuk masuk ke pengaturanya.
- Pada tab "Sharing" kotak yang harus dicentang yang terdapat kalimat "Allow other network users to connect through this computer's Internet connection" yang berarti Anda mengizinkan koneksi komputer/jaringan lain terhubung dengan koneksi internet ini.
- Kemudian pada "Home networking connection" Anda pilih "Local Area Connection 3" atau sesuai sambungan yang terhubung pada android Anda dan setelah itu klik "OK".
- Maka selesai handphone Android Anda sudah terkoneksi internet dari pc/laptop tersebut dan sudah bisa internetan.
Begitulah cara supaya Anda bisa internetan pada smartphone android dengan menggunakan koneksi internet dari pc/laptop yang terhubung jaringan internet dengan hanya menggunakan kabel usb. Mungkin hanya itu yang saya sampaikan pada artikel ini yang membahas mengenai "Cara Menghubungkan Internet dari PC/Laptop ke Smartphone Android", jangan lupa untuk membagikan artikel ini di sosial media apabila dirasa bermanfaat bagi Anda dan terima kasih sudah membaca dan mengunjungi blog ini.
13 Comments :
Iya gan, selama ini saya sering menggunakan cara di atas, panas... panas.. smartphone saya
Iya begitulah kelemahannya gan,, smartphone akan cepat rusak.
di samsung s4 dan s7 kok gada menu internet usb
Coba pada jaringan atau lainnya, karena itu dia disetiap handphone pasti berbeda penempatan pengaturannya.
sangkyu gan, soalnya ane punya masalah, hp ane gk bisa pindai wifi,, padahal wifi ane unlimited
Wah sayang padahal mantap tuh wifi unlimitednya, hhee.
gan ,,gimana punya saya default off,,ngga bisa di aktifkan..caranya gimana gan
Default off pada apanya?? Ponsel Android atau PC?? Coba kembali cara diatas tahap demi tahap dengan benar supaya bisa berhasil.
gan udah ikutin tutorial di atas cuma kok di hp saya tidak mau cetang ya di opsi usb di android saya ya, saran dong atau harus instal driver?
Driver terinstall dengan sendirinya gan.
Coba cek kabel usb, kali aja tidak mendukung. Pastikan kabel usb ori bawaan handphone.
di lenovo a7000 tidak ada internet USB
yaah jadi ngeri klo cepet rusak
Beri komentar dengan menggunakan Bahasa yang Baik dan Sopan!
Didalam komentar dilarang mencantumkan link hidup dan apabila Anda melakukannya maka Admin berhak menghapusnya.